GBZaKb4mDsf2d4pb32XNiDrx6XCCRy6EKLbcOCE9
Bookmark

Panduan Membangun Blog Profesional dan Menghasilkan dengan Mudah

Panduan Membangun Blog Profesional dan Menghasilkan dengan Mudah
Menjadi seorang blogger bukanlah hal yang mudah, kalau kamu berencana menjadi seorang blogger maka perlu memperhatikan beberapa hal sebelum membangun blog pertama kamu. Tidak mengherankan kalau sampai detik ini masih banyak blogger di luar sana yang gagal karena mereka tidak tahu harus memulai dari mana, ataupun kehilangan banyak ide untuk mengisi blog dengan konten-konten yang bermanfaat. Inilah yang penting sekali untuk kamu pikirkan dan pertimbangan dengan baik, blog seperti apa yang nantinya memiliki isi konten bermanfaat dan mampu menghasilkan di kemudian hari.

Bagaimana Cara Membangun Blog?

Tetapi kalau kamu berencana membangun blog hanya untuk menghasilkan uang, tinggalkan hal tersebut karena sudah pasti kamu tidak bisa bertahan lebih lama lagi. Membangun blog itu membutuhkan waktu, seorang pemain website profesional setidaknya butuh waktu 2-3 tahun agar blog benar-benar memberikan penghasilan yang stabil.

Kunci sukses yang mereka pegang tidak lain adalah konsisten, terus belajar dan membuat konten-konten berkualitas yang bermanfaat. Pada kesempatan yang indah ini saya ingin berbagi kepada kamu tentang panduan membangun blog yang profesional yang bisa menghasilkan di masa depan. Mungkin artikel seperti ini sudah cukup umum kamu temukan di internet, tetapi tidak ada salahnya kalau saya sekedar melengkapinya. Silakan simak informasinya di bawah ini.

Panduan Membangun Blog Profesional dan Menghasilkan

Sekali lagi untuk saya ingatkan, hal pertama yang paling penting disini adalah bukan berapa penghasilan kamu dari blog melainkan seberapa bagus dan bermanfaat konten yang kamu sajikan kepada setiap pembaca di internet. Uang tidak perlu kamu cari, jika blog kamu berkualitas, maka uang bisa datang dengan sendirinya.

  • Tujuan pertama adalah hal yang paling penting

    Banyak blogger yang pernah berkata bahwa tujuan mereka ngeblog bukan untuk menghasilkan uang tetapi hanya sekedar ingin berbagi informasi dan pengalaman yang mereka miliki. Tidak sedikit juga blogger-blogger di luar sana yang saya tanya mengenai tujuan mereka membangun blog, beberapa jawaban yang pernah mereka katakan adalah untuk investasi masa depan.

    Tidak ada blogger yang menjawab untuk menghasilkan uang, karena sebenarnya mereka semua sudah tahu kalau blog yang bagus dengan trafik tinggi pasti akan menghasilkan tanpa harus kita harapkan. Kembali lagi dengan pertanyaan yang sama, sekarang apa tujuan kamu membangun blog? Apakah untuk investasi, berbagi informasi, atau untuk menghasilkan uang? Jika jawaban kamu adalah hobi. Maka selamat, kamu berhak menjadi blogger profesional.

  • Platform adalah rumah untuk blog kamu

    Tahap kedua adalah memilih jenis platform yang akan kamu gunakan nantinya, tidak heran ada banyak ratusan ribu blogger yang kesulitan untuk menentukan rumah bagi blog mereka nantinya. Ada dua platform blog yang paling populer sampai detik ini. Pertama adalah Blogspot dan kedua adalah Wordpress. Keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, sehingga kamu bisa memilih sesuai dengan kemampuan dan budget yang kamu miliki. Coba kita kupas informasi ini secara lebih detail.
    Contoh Landing Page yang Keren di Wordpress dan Blogger
    Platform Blogspot adalah platform blog yang disediakan secara gratis oleh Google bagi setiap orang yang ingin memiliki blog pribadi. Bagi setiap orang yang ingin membuat blog dari blogspot cukup bermodalkan dengan akun Gmail dan membuka situs blogger.com.

    Disana kamu bisa langsung membuat blog, menyusun template dan mulai merapikan desain blog baru kamu. Hanya saja, pada platfrom ini sering dipakai oleh blogger-blogger yang ingin belajar mendalami dunia blogging atau sekedar mencoba-cobanya saja. Tidak heran jika pengguna blogspot lebih banyak dibandingkan dengan wordpress. Apa saja keunggulannya?

    • Blogspot gratis bisa dipakai siapapun tanpa batasan akun
    • Bisa di custom ke domain TLD (.com, .org, .id), dan masih banyak lagi lainnya
    • Bisa di custom template dengan mudah
    • Banyak pilihan template
    • Didesain untuk blog personal
    • Tidak ada biaya tahunan (Biaya hanya untuk perpanjangan domain TLD)
    • Fitur lengkap dan mudah di pakai

    Platform Wordpress, Platform kedua yang bisa kamu pilih adalah platform Wordpress yang notebenenya ada dua versi. Pertama wordpress.com dan wordpress.org. Yaitu versi gratis dan versi berbayarnya, untuk versi gratisan biasanya memakai subdomain Wordpress seperti contohnya www.blogkamu.wordpress.com, sebaliknya untuk versi berbayar, kamu harus mengeluarkan budget lebih untuk membeli “Rumah“ atau bahasa simplenya adalah hosting yang nantinya dipakai untuk menyimpan semua data penting dari blog yang kamu kelola. Sama dengan blogspot, platform wordpress memiliki banyak fitur tetapi jauh lebih lengkap karena di rancang untuk segala kebutuhan.

    • Fitur dan plugin SEO yang lengkap
    • Pilihan tema menarik dan profesional
    • Terintegrasi dengan banyak tools pihak ketiga
    • Profesional blog

  • Menentukan nama domain SEO dan mudah diingat

    Pada tahap berikutnya kalau kamu ingin membuat sebuah blog dengan custom domain sesuai keinginan kamu, hal paling penting adalah menentukan nama custom domain yang tepat dan mengandung unsur SEO.

    Nama domain yang SEO dan mudah di ingat akan memberikan nilai tambah terhadap blog kamu yaitu “Profesional“. Sebagai contoh untuk nama domain yang SEO adalah disesuaikan dengan kategori blog kamu terlebih dahulu, jika kategori blog kamu adalah jualan baju online, maka nama domainnya bisa “Kaosbaru.com“, “Jualkaos.com”, “Kaosgrosir.com“, dan masih banyak lagi yang lainnya.

    Tetapi menurut para blogger profesional saat ini, pemilihan custom domain tidak terlalu banyak berpengaruh terhadap SEO sebuah blog, malahan settingan dasar seperti deskripsi penelurusan dan kata kunci yang menjadi bagian pokok agar blog terlihat SEO. Dimana membeli domain dan hosting yang berkualitas? Ada beberapa tempat yang bisa kamu jadikan referensi: Niagahoster, Rumahweb, Hostinger, Idwebhost, Godaddy, Namecheap, dan masih banyak lagi yang lainnya.

  • Tentukan kategori blog

    Langkah berikutnya yang bisa kamu lakukan setelah semua persiapan diatas sudah selesai. Silahkan tentukan kategori blog seperti apa yang akan kamu bangun. Kategori blog itu cukup banyak pilihannya, mulai dari kesehatan, pendidikan, finansial, fintech, games, android, tech, review, asuransi, pajak, perbankan, dan masih banyak lagi yang lainnya.

    Perlu diingat dalam menentukan kategori blog harus sesuai dengan kemampuan kita menulis isi artikel nanti dan tingkat kepopuleran kategori tersebut di kalangan pembaca. Contoh kalau kamu adalah seorang gamers maka buatlah kategori tentang tips games, review games, dan segala sesuatu yang berhubungan dengan games. Hobi adalah yang paling utama sehingga peluang kamu untuk menjadi blogger sukses bisa terbuka lebar.

Sampai disini dulu pembahasan kita tentang membangun blog yang profesional dan menjanjikan. Jika kamu penasaran dengan cara membuat website menjadi populer untuk bisnis, kamu bisa coba dengan membangun Web Presence.

Kamu dapat melanjutkan bagian kedua dari artikel ini dengan judul “Tips membangun blog seo untuk pemula – Part 2“. Semoga dengan adanya artikel ini bisa membantu kamu memahami lebih dalam seperti apa cara membangun blog yang SEO friendly. Terima kasih.
Sumber gambar: freepik.com/freepik
4 komentar

4 komentar

  • Ardian Dinar
    Ardian Dinar
    10 April 2020 pukul 20.09
    btw, template blog ini pake apa ya bro? kalo beli dimana?
    • Ardian Dinar
      Faaris Muda
      13 April 2020 pukul 14.47
      Wih dikomen suhu, templatenya pake punya Igniel.com
    Reply
  • Tosca
    Tosca
    31 Maret 2020 pukul 21.31
    keren banget ka👍😍
    • Tosca
      Faaris Muda
      31 Maret 2020 pukul 23.56
      Terimakasih gan
    Reply